Jumawa Sopir Truk Ugal Usai Nabrak di Tol Halim, Mau Beli Semua Mobil

Pengemudi Truk Jadi Tersangka Kecelakaan Tol Halim
Kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Tol Halim Perdanakusumah, dari arah Bekasi ke Tom Dalam Kota, Rabu (27/3/2024) (humas.polri)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Sopir truk berinisal MI berusia 17 tahun yang menjadi pemicu kecelakaan di Tol Halim menyatakan, siap mengganti kerugian korbannya.

“Melaju mobil kencang, dekat-dekat gerbang tol nyerempet mobil, mobil pribadi. Jenisnya yang serempet itu belah kirinya, ada nanti saya tahu (mobil apa). Saya tabrak mobil itu karena jengkel, saya berani tanggung jawab saya beli semua mobil itu,” ujar MI dalam keteranganya

Kronologis Kecelakaan Sopir Truk Tol Halim

Menurut keterangan dari pihak kepolisian, kecelakaan yang terjadi di gerbang tol Halim Utama ini dipicu oleh perilaku ugal-ugalan dari seorang sopir truk yang dikenal dengan inisial MI. Dalam pengakuannya, MI mengungkapkan bahwa ia merasa jengkel dan nekat menabrak mobil-mobil di depannya.

BACA JUGA: Truk Ugal-ugalan dan Kelebihan Muatan Jadi Penyebab Kecelakaan di Tol Halim

Kecelakaan tersebut mengakibatkan kerusakan yang cukup parah pada delapan mobil yang menjadi korban, antara lain Xpander Cross, Honda Brio, Isuzu Traga, Honda Accord, Hyundai Kona Electric, hingga Suzuki APV boks. Bahkan, kerusakan pada beberapa kendaraan mencapai bagian depan dan belakang, seperti yang terjadi pada Honda Brio berkelir hitam.

Kerugian dari Insiden

Total dengan truk yang dikemudikan oleh MI, terdapat sembilan kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut. Meskipun beruntung tidak ada korban jiwa, namun empat orang harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka ringan akibat insiden tersebut.

Kerusakan yang ditimbulkan tidak hanya berdampak pada aspek finansial, tetapi juga memberikan dampak psikologis bagi para korban.

Pihak kepolisian masih terus menyelidiki kasus kecelakaan di gerbang tol Halim Utama. MI sendiri diketahui memiliki sifat temperamen yang membuat keterangannya berubah-ubah selama proses penyelidikan.

“Nah ini belum kita gali sejauh itu, anak ini juga masih berubah-ubah keterangan yang diberikan,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
John Legend Gelar Konser di Indonesia
John Legend Konser di Indonesia 6 Oktober 2024, Ini Harga Tiketnya
MotoGP Jerman Marquez Lolos dari Cidera Serius
MotoGP Jerman, Marquez Lolos dari Cidera Serius Usai Kecelakaan Hebat
baterai Geely
Geely Pamerkan Baterai Mobil Listrik Ciamik Kuat 50 Tahun, Lolos Uji Gempur!
isuzu giias 2024
Isuzu Pastikan Beri Kejutan di GIIAS 2024
Drama China As Beautiful As You
Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama China "As Beautiful As You"
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Kiper Argentina Emiliano Martinez
Emiliano Martinez Tampil Luar Biasa, Argentina Tembus Semifinal Copa America 2024
Kenaikan UKT
Megawati Sorot UKT Mahal, Kurangi Bansos!
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami