Peringati HPN, Wartawan Mukomuko Bersihkan Pemakaman Umum

Wartawan Mukomuko
Wartawan Mukomuko bersihkan pemakaman umum peringati HPN. (Antara)

Bagikan

BENGKULU,TM.ID: Puluhan wartawan di Kabupaten Mukomuko, Bengkulu, memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2023 dengan menggelar gotong royong membersihkan tempat pemakaman umum TPU, Sabtu (11/2/2023).

Puluhan orang wartawan yang tergabung di sejumlah organisasi pers di daerah juga dibantu Polres, TNI, dan masyarakat.

Kepala Kepolisian Resor Mukomuko AKBP Nuswanto di Mukomuko mengatakan, pihaknya mendukung kegiatan tersebut.

“Pada kesempatan HPN tahun ini merupakan wujud kepedulian kita bersama masyarakat, polisi dan terutama kawan wartawan dalam membersihkan dan melindungi lingkungan sekitar,” kata dia.

Ia berharap, kegiatan gotong royong membersihkan tempat pemakaman umum dan lingkungan sekitar pemakaman seperti ini tidak hanya digelar saat peringatan hari besar nasional tetapi menjadi rutinitas masyarakat.

BACA JUGA: Mengulik Sejarah Desa Trunyan, Kintamani, Bali

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Mukomuko, Budi Hartono didampingi Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Weri Tri Kusuma mengatakan, ada beberapa kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati HPN di daerah ini.

Antara lain, gotong royong membersihkan TPU, lalu pemberian santunan kepada dua orang janda wartawan, warga miskin, dan warga lanjut usia di daerah ini.

Kemudian, gabungan organisasi pers di daerah ini juga berencana mengadakan diskusi publik dengan tema kilas balik terbentuknya Kabupaten Mukomuko selama 20 tahun dalam bingkai pers.

Selanjutnya, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak terutama Kapolres Mukomuko, Dandim, dan Forum Peduli Lingkungan (FPL) yang membantu dalam menjalankan kegiatan dalam rangka memeringati HPN.

Sementara itu, kegiatan ini dihadiri oleh wartawan yang tergabung sebagai anggota dan pengurus PWI Kabupaten Mukomuko, anggota dan penggurus SMSI, beserta pengurus, MOI, AMBO, FMM.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perang gaza israel gempur sekolah
Israel Kembali Gempur Sekolah PBB di Gaza, 16 Pengungsi Meninggal Termasuk Anak
Bojan Hodak Langsung Pimpin Latihan Persib
Sudah Tiba di Bandung, Bojan Hodak Langsung Pimpin Latihan Persib
Bandara CGK
Fasilitas dan Tips Perjalanan di Bandara Soekarno-Hatta
Curug Seribu
Lokasi dan Tiket Masuk Curug Seribu Air Terjun Terbesar di Bogor
jenis kucing Maine Coon-2
Jenis dan Harga Kucing Maine Coon di Indonesia, Bikin Melongo!
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024
Headline
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'
WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
justin bieber
Justin Bieber Nyanyi di Pernikahan Crazy Rich Asia, Dibayar Rp160 Miliar