Keren! Vivo T3 5G Hadir dengan Kamera Stabil dan Jernih, Sensor Sony IMX882

Vivo T2 5G
Vivo T2 5G (Foto: X @stufflistings)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Vivo secara resmi meluncurkan smartphone terbarunya, yaitu Vivo T3 5G pada tanggal (21/3/2024) di India. Smartphone ini merupakan penerus dari Vivo T2 5G yang rilis pertengahan tahun lalu.

Vivo T3 5G hadir dengan sejumlah spesifikasi baru, terutama pada sisi performa. Dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 7200 5G, Vivo T3 5G menawarkan performa yang lebih bertenaga dibandingkan model sebelumnya.

Selain itu, smartphone ini juga memiliki kualitas kamera yang layak mendapat pertimbangan berkat sensor Sony IMX882.

Desain bodi Vivo T3 5G sangat menggoda dengan dua pilihan warna menawan, yaitu crystal flake dan cosmic blue.

Smartphone ini juga memiliki sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan terhadap percikan air dan penumpukan debu.

Dengan bodi yang nyaman dalam genggaman, Vivo T3 5G memberikan tampilan yang mahal dan minimalis. Dalam hal performa, Vivo T3 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 7200 5G yang hemat daya.

Chipset ini memiliki kinerja yang mengesankan dengan arsitektur Armsv9 generasi ke-2 dan kecepatan puncak CPU Arm Cortex-A715 mencapai 2,8Ghz.

Smartphone ini juga memiliki dua konfigurasi memori, yaitu RAM 8/128GB dan 8/256GB, yang cocok untuk multitasking dan memaksimalkan kinerja tanpa mengorbankan masa pakai baterai.

BACA JUGA : 20 Rekomendasi Casing Hp Vivo yang Estetiknya Kebangetan!

Resolusi Kamera Vivo T2 5G

Layar Vivo T3 5G menggunakan panel AMOLED dengan bentang seluas 6,67 inci dan resolusi Full HD+.

Layar ini juga memiliki refresh rate 120Hz yang menghadirkan visual yang halus. Selain itu, layar ini memiliki kecerahan puncak hingga 1800nits dengan color gamut 100 persen DCI-P3, yang membuatnya cocok untuk kegiatan harian.

Sektor kamera Vivo T3 5G juga tidak kalah unggul. Smartphone ini memiliki kamera belakang beresolusi 50MP OIS Sony IMX882 yang stabil dan jernih.

Untuk kamera selfie, Vivo T3 5G menggunakan kamera berlensa 16MP. Smartphone ini juga memiliki kemampuan perekaman video hingga resolusi 4K@30fps.

Vivo T3 5G memiliki kapasitas baterai 5000mAh yang mendapat dukungan oleh fast charging 44W. Dalam pengujian, baterai ini mampu bertahan lama saat memutar musik, menonton video, dan bermain game.

Selain itu, smartphone ini juga memiliki dual stereo speaker yang menawarkan suara yang imersif dan berkualitas tinggi.

Saat ini, Vivo T3 5G baru tersedia di pasar India dengan harga sekitar INR 19,999 untuk varian 8/128GB dan INR 21,999 untuk varian 8/256GB.

Belum ada informasi mengenai peluncuran Vivo T3 5G di Indonesia. Apakah Anda tertarik dengan Vivo T3 5G setelah mengetahui harga dan spesifikasinya?

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Ombak Laut Ancol
Ombak Laut Ancol Jadi Restoran Favorit Warga Jakarta
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Doa Nabi Adam
Keutamaan Doa Nabi Adam, Sumber Kekuatan Umat Muslim
Grup D Euro 2024 Semakin Ketat
Hasil Belanda vs Rumania Euro 2024, Menang Telak 3-0 De Oranje ke Perempat Final
Bojan Hodak dan Goran Paulic di Perayaan Pawai Persib Juara. (RF/Teropongmedia)
Kebersamaan Goran Paulic dan Persib Bandung Resmi Berakhir
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Hacker PDNS Janji Bakal Bagikan Kunci Data Gratis