BMKG: Aktivitas Sesar Buton A Tenggara Lawa Picu Gempa di Muna Barat

Muna Barat
(Antara)

Bagikan

KENDARI,TM.ID: Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, aktivitas sesar Buton A Tenggara Lawa memicu gempa bumi dangkal dengan magnitudo 4,1 di Kabupaten Muna Barat, Provinsi Sulawesi Tenggara, pada Kamis (2/9) pukul 00.01 WITA.

Kepala Stasiun Geofisika, Kendari Rudin mengatakan, pusat gempa bumi di darat pada kedalaman tiga kilometer di koordinat 4,92 Lintang Selatan dan 122,58 Bujur Timur.

Gempa tersebut, menurut Stasiun Geofisika Kendari, berpusat sekitar 5,2 kilometer Tenggara, Kabupaten Muna Barat, Provinsi Sulawesi Tenggara, pada skala III sampai IV MMI.

Guncangan gempa bumi dilaporkan dirasakan oleh beberapa orang di Kabupaten Muna Barat dan Muna yang menyebabkan gerabah pecah, jendela atau pintu berderik, dan dinding berbunyi.

BACA JUGA: Hujan dan Angin Kencang di Situbondo, Seorang Warga Meninggal Dunia

Rudin mengatakan, bahwa sampai sekarang belum ada laporan mengenai kerusakan yang terjadi akibat gempa bumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi tidak berpotensi tsunami.

“Sempat terjadi gempa susulan pada pukul 00.39 WITA dengan kekuatan 2,8 magnitudo terletak pada koordinat 4,87 Lintang Selatan dan 122,59 Bujur Timur. Namun juga tidak berpotensi tsunami,” kata Rudin.

BMKG mengimbau masyarakat khususnya di daerah tersebut agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya serta menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa.

 

(Dist)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kunjungan Wisman ke Jabar
Kunjungan Wisman ke Jabar Alami Peningkatan, Angin Segar Lonjakan PAD
Pre University di Universitas Indonesia
Mengenal Program Pre University di Universitas Indonesia, Simak Penjelasannya
bukit mbah garut
Pj Wali Kota Bandung Resmi Luncurkan Revitalisasi Bukit Mbah Garut
Menko PMK cari uang wisuda PTS
Menko PMK Ajarkan PTS Keruk Duit Ortu Mahasiswa saat Momen Wisuda
PT Persib Bandung Bermartabat
Kesepakatan Pemkot Bandung dan PT Persib Bandung Bermartabat Bakal Rampung 4 Juli 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia