Genjot Investasi 2024, Pemprov Jabar Siapkan 4 Strategi

Investasi 2024
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Taufiq Budi Santoso.(Foto: Dok.Pemprov Jabar).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) telah menyiapkan empat  stategi dalam meningkatkan investasi di tahun 2024.

“Pertama, yakni dengan meningkatkan kepastian dan kemudahan perizinan melalui peningkatan pelayanan investasi,” kata Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Taufiq Budi Santoso pada acara Kick Off West Java Economic Society (WJES) 2024 di Bale Pasundan, kantor Bank Indonesia (BI) Jabar, Kota Bandung, Kamis (29/2/2024).

Kedua, kata Taufiq, mendorong pengembangan Industri hilirisasi berbasis potensi daerah dan sektor unggulan di Jabar, seperti pertanian, perkebunan, dan perikanan.

Ketiga, mendorong investasi inklusif melalui penciptaan lapangan kerja dan peningkatan daya saing UMK melalui kemitraan.

“Strategi keempat, mengakselerasi implementasi green economy melalui pemberian fasilitas, kemudahan, dan insentif pada green investment,” ucapnya.

Taufiq juga menyebut, kinerja ekonomi Jabar pada tahun 2023 diraih sebesar 5 persen dan telah memberikan andil pertumbuhan sebesar 0,67 persen terhadap ekonomi nasional.

Jabar pun menjadi provinsi dengan laju pertumbuhan ekonomi tertinggi dari sisi lapangan usaha terutama di sektor transportasi dan pergudangan sebesar 10,93 persen serta laju pertumbuhan ekonomi tertinggi dari sisi pengeluaran di sektor impor sebesar 17,60 persen.

“Jabar juga menjadi provinsi yang menempati peringkat pertama realisasi investasi tahun 2023 dengan nilai investasi sebesar Rp210,6 triliun,” jelas Taufiq.

BACA JUGA: Pemprov Jabar Targetkan Investasi Tahun 2024 Capai Rp250 Triliun

Lebih lanjut Taufiq memaparkan, terdapat  empat kawasan strategis di Jabar yang sudah diamanatkan dalam peraturan presiden dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi melalui perbaikan infrastruktur dan peningkatan investasi.

Empat kawasan strategis itu adalah Bodebekkarpur melalui Peraturan Presiden Nomor 60 Tahun 2020 dan kawasan Cekungan Bandung yang diamanatkan dalam Perpres No 45 Tahun 2018.

Dua kawasan strategis lainnya, yakni kawasan Rebana dan Jawa Barat bagian selatan yang dinaungi Perpres No 87 Tahun 2021.

Sementara itu, atas arahan Presiden RI, pertumbuhan ekonomi 2024 ditargetkan sebesar 5,7 persen dan target realisasi investasi tahun 2024 sebesar Rp.1.650 triliun.

“Seiring dengan peningkatan target investasi nasional, maka target investasi Jabar untuk Tahun 2024 diproyeksikan meningkat di kisaran Rp 247-250 trilliun,” katanya.

Untuk itu, terdapat sejumlah fokus kebijakan investasi nasional yang harus diemban, yaitu perbaikan kebijakan investasi berkelanjutan serta pelayanan dan insentif investasi berdaya saing.

Kemudian investasi yang memberikan nilai tambah dan berorientasi pada green investment serta peningkatan kualitas investasi secara inklusif dan pemerataan.

“Kami berharap di kemudian hari sumbangan ekonomi Jabar terhadap nasional terus meningkat sejalan infrastruktur kita yang semakin lengkap,” ucap Taufiq.

“Mungkin beberapa tahun lalu Jabar belum seperti DKI dan Jatim, belum punya pelabuhan dan bandara sendiri dengan kapasitas yang cukup,” sambungnya.

“Alhamdulillah, sekarang Jabar sudah punya Pelabuhan Patimban dan Bandara Kertajati yang telah beroperasi kembali. Ini potensi luar biasa yang bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi Jawa Barat sepenuhnya,” tuturnya.

Taufiq menambahkan pula, sejumlah Proyek Strategis Nasional (PSN) yang dikerjakan di Jabar turut menopang kinerja perekonomian, seperti Tol Cisumdawu, kereta cepat Whoosh, dan sejumlah PSN lainnya.

Tak cuma itu, digitalisasi birokrasi juga memiliki kontribusi terhadap pertumbuhan perekonomian karena penerapan sistem digital dalam pelayanan pemerintah dapat meningkatkan akuntabilitas serta memudahkan dalam mengakses informasi dan layanan.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Peserta PPDB Jabar Dianulir
Buntut 262 Peserta PPDB Jabar Dianulir, Bey Panggil Kadisdik 27 Kota/Kabupaten
Kemenkes Buka Suara Soal Isu 6.000 Dokter Asing
Kemenkes Bantah 6.000 Dokter Asing Datang Ke Indonesia
lbh kematian afif
Respon Polda Sumbar Digugat LBH Padang soal Kematian Afif
Harga Minyak Dunia badai beryl
Badai Beryl Picu Kenaikan Harga Minyak Dunia Kian Meroket
Fancon BTOB Batal
Konser Fancon BTOB di Jakarta Resmi Batal
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Pembelian LPG 3 Kg Wajib dengan KTP Subsidi LPG 3 Kg
DPR Usulkan Pemberian Subsidi LPG 3 Kg Diganti Uang Tunai
argentina venezuela copa america 2024
Argentina Kandaskan Ekuador, Maju ke Babak Semifinal Copa America 2024 Lewat Adu Penalti
dirut starbuks indonesia
Komisaris dan Dirut Emiten Pengelola Starbucks Indonesia Kompak Mundur