BANDUNG,TM.ID: TPN (Tim Pemenangan Nasional) Ganjar-Mahfud melakukan investigasi untuk membongkar dugaan kecurangan secara terstruktur, masif dan sistematis pada Pilpres 2024 ini.
Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsyad Rasyid mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga demokrasi. Dia juga mengatakan untuk mencapai Indonesia emas 2024 harus ada kepercayaan terhadap demokrasi.
“Kalau kita semua bicara mengenai Indonesia emas 2045 bicara kesejahteraan dan lain-lain bagaimana kita bisa bilang itu kalau tidak ada kepercayaan atas demokrasi kita? Jadi itulah pegangan kita bersama ini adalah pesta demokrasi yang di mana ini adalah untuk rakyat Indonesia,” kata Arsyad, di Posko Pemenangan Teuku Umar Jakarta, Rabu (14/2/2024).
Sebelumnya Arsyad mengatakan yang paling penting dalam kemenangan harus ada rakyat Indonesia, karena bagi pasangan Ganjar-Mahfud, ini bukan hanya sekedar menang atau kalah.
“Berarti demokrasi yang adil yang jujur itulah yang harus kita pegang,” ungkap Arsyad, melansir dari Antara.
BACA JUGA: Dengan Sirekap, KPU Jabar Prediksi Perhitungan Suara Tak Lebih Dari Jam 10 Malam
Meskipun telah mendapat informasi positif serta beberapa peristiwa yang sedang dikumpulkan, Arsyad meminta pendukung pasangan nomor urut 3 untuk tetap tenang.
Dia juga mengucpakan terimaksih kepada seluruh masyarakat Indonesia yang telah memberikan informasi dan masukan, dia juga mengatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan semuanya dengan menaruh saksi-saksi di setiap TPS untuk mengantisipasi kecurangan Pilpres 2024 ini.
(Vini/Aak)