4 Wisata Dekat Stasiun Tegalluar Kereta Cepat Whoosh

Wisata Dekat Tegalluar
Wisata Dekat Tegalluar. (dok. gmaps)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Stasiun Tegalluar Bandung, merupakan salah satu tempat pemberhentian kereta cepat Whoosh penghubung Jakarta-Bandung.

Bagi anda yang ingin menilik sejumlah wisata saat melakukan pemberhentian di stasiun ini, berikut adalah wisata yang dekat dengan stasiun Tegalluar.

Kereta cepat Whoosh Jakarta-Bandung sendiri, mempunyai empat titik stasiun pemberhentian di Bandung. Titik pemberhentian tersebut, yaitu Stasiun Halim, Stasiun Karawang, Stasiun Padalarang, dan Stasiun Tegalluar.

Kehadiran kereta cepat Whoosh memberikan kemudahan bagi para pengunjung yang ingin berkunjung ke Bandung dengan waktu tempuh sekitar 45 menit saja.

Bandung, sebagai tujuan wisata yang populer baik bagi wisatawan asing maupun lokal, menawarkan beragam daya tarik. Kota ini terkenal dengan keindahan alamnya, kekayaan budaya dan sejarahnya, kuliner lezat, serta pusat perbelanjaan yang menarik.

Stasiun Tegalluar, sebagai salah satu tempat transit penting untuk kereta cepat, terletak di Cibiru Hilir, Cileunyi.

Daerah ini juga dekat dengan beberapa objek wisata menarik. Oleh karena itu, penumpang yang transit di Stasiun Tegalluar memiliki kesempatan untuk menjelajahi berbagai destinasi wisata terdekat.

Wisata Dekat Stasiun Tegalluar

Beberapa destinasi wisata yang dapat dijelajahi di sekitar Stasiun Tegalluar antara lain:

1. Masjid Al-Jabbar

Icon baru di Bandung Timur dengan luas 25 hektar, tempat ini menawarkan pengalaman beribadah yang unik serta kunjungan ke Museum Galeri Rasulullah. Di sekitar masjid juga terdapat banyak tempat makan yang menyajikan hidangan lezat.

2. Kampung Belekok

Untuk melarikan diri dari keramaian kota, Kampung Belekok di Gedebage adalah pilihan yang sempurna. Anda dapat menikmati kehadiran burung belekok dan kuntul yang menambah suasana menyenangkan. Tempat ini juga sangat cocok untuk berfoto bersama burung-burung yang menarik.

BACA JUGA: Masjid Raya Al Jabbar, Wisata Religi Cocok Buat Ngabuburit!

3. Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)

Bagi pecinta sepak bola atau mereka yang hanya ingin bersantai, Stadion GBLA adalah tempat yang tepat. Selain menjadi kandang Persib, stadion ini juga memiliki beragam penjual makanan enak.

Jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba surabi di kios Surabi Caeu Tati yang terkenal. Stadion ini juga hanya berjarak 3 menit dari Stasiun Tegalluar.

Ayo, segera jelajahi wisata yang dekat dengan stasiun Tegalluar kereta cepat Jakarta-Bandung.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.