3 Jenis Luka Bakar dan Cara Penanganannya

Jenis luka bakar
Ilustrasi. (Freepik)

Bagikan

lBANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Luka bakar memiliki berbagai jenis berdasarkan tingkatan atau derajat lukanya. Kondisi luka bakar sendiri timbul karena berbagai faktor, seperti percikan api, minyak panas, sinar matahari, atau kontak dengan benda dan cairan panas seperti air mendidih dan knalpot.

Melakukan pertolongan pertama pada luka bakar dengan benar sesuai tingkatannya sangat penting agar luka bakar tidak berkembang menjadi kondisi yang lebih serius dan semakin sulit ditangani.

Jenis Luka Bakar dan Cara Penanganannya

Sebelum memberikan pertolongan pertama, anda perlu memahami tingkatan atau derajat luka bakar. Berikut ini adalah beberapa tingkatan luka bakar yang perlu anda ketahui:

1. Luka Bakar Ringan (Tingkat 1)

Luka bakar ringan atau luka bakar tingkat 1 memiliki ciri-ciri berupa area luka yang tidak lebih dari 8 cm. Jenis uka ini hanya mengenai lapisan kulit terluar dan umumnya tidak menimbulkan komplikasi serius. Gejala yang muncul biasanya berupa rasa sakit, kemerahan, dan pembengkakan ringan. Luka jenis ini sering terjadi akibat terbakar sinar matahari atau kontak tidak sengaja dengan benda panas seperti knalpot.

2. Luka Bakar Sedang (Tingkat 2)

Luka bakar tingkat 2 atau luka bakar sedang, dengan tanda kulit yang melepuh, pembengkakan, rasa sakit yang sangat tajam, serta kemerahan atau kadang pucat. Jenis luka ini memerlukan perhatian medis segera, terutama jika melibatkan area tubuh yang sensitif seperti wajah, bokong, selangkangan, atau alat kelamin.

3. Luka Bakar Berat (Tingkat 3)

Luka bakar tingkat 3 atau berat adalah jenis luka bakar yang paling parah, karena melibatkan kerusakan pada jaringan yang lebih dalam, seperti saraf, otot, atau bahkan tulang. Jenis luka bakar ini biasanya tidak lagi berwarna merah, melainkan putih atau gosong, dan korban sering kali tidak merasakan nyeri di area tersebut akibat kerusakan pada saraf.

Korban luka bakar berat berisiko mengalami komplikasi serius seperti hipovolemia (kekurangan cairan tubuh mendadak, termasuk darah) dan hipotermia (penurunan suhu tubuh yang drastis).

BACA JUGA: Pertolongan Pertama Atasi Luka Bakar di Rumah

Pemahaman terkait jenis luka bakar berdasarkan tingkat lukanya di atas, anda dapat memberikan pertolongan pertama yang sesuai dengan cepat untuk meminimalkan risiko yang akan terjadi.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.